Perbaikan Jaringan Listrik di Lingga, PT. Haleyora Power Turunkan Tim RAMPALAN

             Tim RAMPALAN PT. Haleyora Power/f: Kaharuddin.Vinsnews
Vinsnews.com - PT Haleyora Power Tanjungpinang mengirim tim RAMPALAN ke Kabupaten Lingga untuk melakukan pekerjaan perampalan dan pembersihan jaringan listrik. 

Tim ini diturunkan berdasarkan usulan dari Menejer ULP DBS, Jhon Prengki Simatupang, untuk memperbaiki jaringan listrik di wilayah yang rawan gangguan, seperti Sekanah, Sungai Besar, dan Pancur.

Tujuan dan manfaat diturunkan tim RAMPALAN, agar dapat Meningkatkan keandalan jaringan listrik di Kabupaten Lingga, mengurangi resiko gangguan listrik akibat pohon yang menimpa jaringan, dan meningkatkan kualitas pelayanan listrik kepada masyarakat.

Syahril Boiau, Kepala Pengawas Lapangan PT Haleyora Power menyampaikan, "Semoga pekerjaan ini berjalan dengan baik dan masyarakat dapat memahami jika ada pemadaman listrik selama pekerjaan berlangsung," ujarnya, Senin (21/04).

Hengki, warga setempat berharap, pembersihan jaringan listrik ini dapat dilakukan secara maksimal sehingga tidak ada gangguan listrik lagi di masa depan.

"Semoga tim RAMPALAN dapat bekerja dengan maksimal dan masyarakat dapat menikmati listrik yang stabil dan andal," ungkap Menejer ULP DBS.

Masyarakat Kabupaten Lingga berharap, pekerjaan perampalan dan pembersihan jaringan listrik ini dapat dilakukan secara maksimal, sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan listrik di wilayah tersebut. 

Selanjutnya, dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat mengurangi risiko gangguan listrik dan meningkatkan keandalan jaringan listrik di Kabupaten Lingga.

(Kaharuddin)

Posting Komentar untuk "Perbaikan Jaringan Listrik di Lingga, PT. Haleyora Power Turunkan Tim RAMPALAN "